Kamu pasti pernah ada di posisi yang benar-benar suntuk
Ada di posisi yang benar-benar ingin marah, tapi tidak tahu ingin bercerita ke siapa-siapa
Sebab semakin bercerita, semakin membuat orang lain juga ikut merasakan efek dari lukamu
Lalu, kamu lebih memilih diam dan menulis saja. Tentang apapun. Setidaknya itu membuat dirimu lebih nyaman.
Membuatmu lebih bisa mengontrol emosimu. Dari pada bercerita ke orang lain, lalu ditangkap dengan hal yang berbeda. Lalu, diomong-omongkan ke siapapun. Itu lebih menyakitkan. Membuat lukamu malah semakin melebar.
Komentar
Posting Komentar